Beberapa Hal yang perlu Diperhatikan Saat Hamil dan Persalinan -->

Iklan Semua Halaman

Beberapa Hal yang perlu Diperhatikan Saat Hamil dan Persalinan

Admin
Sunday, July 28, 2019

Bagi ibu hamil yang baru pertama kali menjalani masa kehamilan, tentunya masa-masa kehamilan selama 9 bulan adalah hal yang menegangkan dan sekaligus mendebarkan. Maka itu, bagi para calon ibu yang tengah memasuki masa kehamilan, ada baiknya melakukan persiapan kehamilan dan persalinan yang baik dengan mempertimbangkan kondisi ibu dan anak.

Beberapa hal yang harus diperhatikan oleh ibu yang tengah mengandung adalah terkait nutrisi dan pola makan sehari-hari, kondisi fisik dan mental, serta pola hidup atau life style yang dapat mempengaruhi kondisi janin yang dikandung oleh ibu.

Beberapa hal penting untuk ibu hamil
Nutrisi yang dimakan ibu adalah satu-satunya sumber nutrisi yang bisa didapatkan oleh janin yang dikandungnya. Itulah mengapa gizi serta nutrisi sangat penting untuk diperhatikan para calon ibu. Suplai nutrisi dari ibu ke janin ini akan sangat berpengaruh terhadap tingkat pertumbuhan otak pada calon bayi. 

Selain terkait dengan gizi dan nutrisi ibu dan janin, hal yang perlu diperhatikan lainnya adalah proses kosultasi dengan dokter terkait masa kehamilan ibu. Konsultasi akan sangat membantu seorang ibu untuk mengetahui apa saja yang harus dipersiapkan dan mengetahui perkembangan janin yang dikandungnya.  

Seperti yang telah dijelaskan di awal bahwa kondisi fisik dan mental tidak dapat dilepaskan dari rangkaian persiapan kehamilan dan persalinan. Bagi ibu hamil, latihan fisik seperti olah raga tetap harus dilakukan secara rutin untuk mempersiapkan kehamilan.  

Persiapan secara mental lebih ditekankan bagi calon ibu, meskipun banyak juga kelas kehamilan yang mewajibkan suami untuk ikut mendampingi istri agar ibu hamil bisa lebih rileks. Selin itu alasan suami harus selalu siap mendampingi istri karena saat menghadapi masa kehamilan akan banyak perubahan yang harus dihadapi, perubahan ini bukan hanya terjadi pada ibu melainkan juga pada ayah. 

Melatih mental ini sangat dianjurkan pada ibu hamil karena dapat menunjan kondisi janin yang tengah dikandungnya. Mental yang dimiliki oleh calon Ibu akan berpengaruh pada bagaimana nantinya janin dapat tumbuh dalam kandungan hingga dilahirkan. 

Hal inilah yang masih banyak luput dari perhatian para calon orang tua. Untuk menunjang prosesn hamil dan melahirkan anda jangan lupa untuk terus mendapatkan informasi validnya di https://www.guesehat.com/.